Minggu, 30 Maret 2014

Are You Shopaholic?



Seperti penyakit, kebiasaan belanja yang addicted harus dicari penyebabnya supaya bisa sembuh. Begitu Anda menyadari inti dari pemasalahannya, maka setengah penyembuhan sudah dilakukan. Kebiasaan belanja yang kompulsif dipicu oleh tiga masalah ini:


1. Stres dan Rasa Cemas Berlebihan

Dua hal ini bisa memicu kebiasaan belanja yang kompulsif yang dianggap bisa meredakannya. Coba cari sumber rasa stres dan cemas Anda tanpa harus belanja. Kalau perlu cari bantuan orang terdekat yang bisa diajak bicara dan mencari solusi dari dua perasaan negatif tersebut.

2. Impulsif
Kebiasaan melakukan sesuatu hanya karena dorongan hati tanpa dipikirkan dahulu sering menjadi pemicu kebiasaan belanja yang buruk. Ini karena Anda tidak memikirkan tanggung jawab atas perbuatan Anda. Kalau Anda memikirkan konsekuensinya keinginan impulsif ini akan berkurang.

3. Krisis Percaya Diri
Rasa percaya diri yang sangat rendah membuat seseorang ingin terlihat lebih pede bisa jadi pemicu keinginan belanja barang yang tidak perlu. Hanya supaya terlihat oke di mata teman-teman, apa pun dilakukan termasuk belana barang yang sebenarnya tidak Anda perlukan. Jadi tingkatkan rasa percaya diri Anda bukan dengan belanja gila-gilaan tapi dengan ikut kursus kepribadian, misalnya. Atau menerima diri apa adanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar